fbpx

Mengapa Anda Sebaiknya Menggunakan Jasa Penerjemah Tersumpah

Penerjemah – Memiliki tugas menerjemahkan terkadang menjadi kendala tersendiri bagi mereka yang memiliki kemampuan berbahasa asing pas-pasan apalagi jika tidak paham sekali. Jika data atau dokumen yang anda terjemahkan hanyalah dokumen biasa dan tidak perlu legalitas mungkin menyerahkan dokumen tersebut kepada penerjemah biasa bukan masalah? Lalu bagaimana jika data atau dokumen yang ingin anda terjemahkan tersebut merupakan data yang sangat penting, bersifat pribadi, sangat rahasia, atau bahkan perlu legalitas? Untuk itulah di sini kami akan mencoba menjelaskan mengenai jasa penerjemah tersumpah. Apa itu penerjemah tersumpah? Silahkan temukan jawabannya pada paragraf selanjutnya.

Penerjemah adalah seseorang yang memiliki keahlian dalam menerjemahkan data atau dokumen ke dalam bahasa tertentu. Akhir-akhir ini jasa penerjemah sangat diperlukan, akibat efek terbukanya pasar bebas. Selain itu jasa penerjemah juga dibutuhkan bagi mereka yang memiliki urusan di luar negeri (entah urusan bisnis, pekerjaan, studi, dan lain sebagainya), dan dokumen yang dimilikinya harus diterjemahkan ke dalam bahasa asing. Sedangkan penerjemah tersumpah adalah seorang penerjemah yang sudah diambil sumpahnya sehingga diizinkan untuk menerjemahkan dokumen-dokumen penting. Karena tidak semua penerjemah itu terpercaya dan diakui hasil terjemahannya. Untuk menjadi seorang penerjemah tersumpah pun juga ada serangkaian tes.

Penerjemah di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi

Jasa penerjemah tersumpah sangat anda perlukan ketika dokumen yang berbahasa asing perlu dimengerti atau dipahami oleh pembaca di Indonesia. Begitu pula sebaliknya pada dokumen-dokumen berbahasa Indonesia ke asing. Adapun disebut sebagai jasa penerjemah tersumpah sebab kualitasnya yang sangat resmi atau legal dan diakui banyak lembaga dan negara. Kualitasnya yang resmi mulai dari kompetensi penerjemah-nya hingga hasil terjemahan yang tidak akan membuat kecewa klien. Adapun terjemahan tersumpah yang umumnya dilayani diantaranya yaitu:

– NPWP

– KTP

– SIM

– Ijazah

– Sertifikat

– Paspor

– Transkrip Nilai

– Surat Nikah

– Akta Kelahiran

– Surat Cerai

– Akta tanah

– Akta Jual Beli

– Dan lain-lain

Sedangkan untuk order atau pesanan bahasa yang bisa diterjemahkan diantaranya yaitu:

• Bahasa Indonesia – Bahasa Inggris

• Bahasa Inggris – Bahasa Indonesia

• Bahasa Indonesia – Bahasa Arab

• Bahasa Arab – Bahasa Indonesia

• Bahasa Arab – Bahasa Indonesia

• Bahasa Indonesia – Bahasa Belanda

• Bahasa Belanda – Bahasa Indonesia

• Bahasa Indonesia – Bahasa Jerman

• Bahasa Jerman – Bahasa Indonesia

• Bahasa Indonesia – Bahasa Perancis

• Bahasa Perancis – Bahasa Indonesia

Penerjemah tersumpah harus bisa menerjemahkan teks secara akurat dan juga lengkap serta setia dengan bahasa sumber atau yang biasa disebut dengan faithful translation, namun juga tak terlalu kaku. Di samping itu hasil terjemahan dari penerjemah tersumpah juga dapat dilegalisasi di lembaga-lembaga yang resmi diantaranya seperti Kementrian Hukum serta HAM dan Kementrian Dalam serta luar Negeri. Itulah alasannya mengapa Anda perlu menggunakan jasa penerjemah tersumpah dalam rangka membantu urusan alih-bahasa terutama dalam dokumen resmi.

Kami merupakan tim penerjemah tersumpah yang bisa menerjemahkan berbagai macam bahasa asing diantaranya seperti bahasa Jerman, Rusia, Spanyol, Italia, Belanda, Inggris, Perancis, Portugis, Jepang, Korea, Malaysia, Mandarin dan lain sebagainya. Kami memiliki cabang di kota besar Indonesia diantaranya seperti Batam, Makassar, Bogor, Semarang, Surabaya, Bekasi, Bali, Bandung, Balikpapan, Medan, Depok. Silahkan hubungi kontak kami jika anda sedang membutuhkan jasa penerjemah. Sekian informasi tentang Penerjemah, semoga membantu.